Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2016

Labelling

              Dengan adanya ide – ide kreatif yang bermunculan dari adanya desakan permintaan konsumen, barang dan jasa yang tersedia dipasar juga semakin banyak dan beragam. Ide kreatif ini muncul karena adanya tuntutan yang membuat seorang wirausaha harus lebih peka, inovatif dan pandai membaca peluang tentang barang dan jasa apa yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat. Selain itu bahkan seorang wirausaha juga diharapkan dapat memunculkan ide yang menjadi  trend center  didalam kebutuhan konsumen yang semakin menuntut adanya kemudahan dan kepraktisan dalam memenuhi kebutuhan hidup atau betransaksi.                 Indonesia sendiri juga merupakan negara dengan jumlah konsumen yang banyak dan tergolong konsumen yang cenderung sangat konsumtif. Konsumen tentunya akan memenuhi segala kebutuhan yang sifatnya penting dan sangat mendesak atau sekedar untuk mengikuti trend yang ada di masyarakat saat itu. Konsumen juga tentu menginginkan barang atau jasa dengan kualitas yang baik. Disadar

E-commerce

E – commerce Di era sekarang banyak sekali perkembangan teknologi. Dengan perkembangan teknologi yang semakin pesat proses transaksi tidak harus lagi bertatap muka , sekarang ini setiap orang dapat berbelanja dan menjual barang hanya dengan duduk bahkan berbaring di tempat tidur. Seseorang dapat mendapatkan barang yang dimaksud sesuai dengan harga dan kualitas yang diinginkan. Kemudahan dan kepraktisan dalam bertransaksi seakan menjadi sebuah tuntutan dari konsumen kepada produsennya. Pemanfaatan teknologi juga dilakukan dibidang perdagangan yaitu dengan perdagangan elektronik/ online . Perdagangan elektronik   ( electronic commerce atau e-commerce ) merupakan  penyebaran, pembelian, penjualan,   pemasaran barang dan jasa melalui sistem elekronik seperti internet atau televisi, www, atau jaringan komputer lainnya . E-commerce dapat melibatkan transfer dana elektronik, pertukaran data elektronik, sistem manajemen inventori otomatis, dan sistem pengumpulan data otomati

Relasi dalam Dunia Usaha

Sebagai seorang wirausaha, relasi atau jaringan merupakan hal yang penting dalam menjalankan suatu usaha. Relasi merupakan hal yang dibutuhkan untuk terus mengembangkan usaha dan juga merupakan aset yang besar bagi keberlangsungan suatu usaha. Relasi yang baik antara kedua belah pihak akan menghasilkann sebuah keuntungan, namun tidak jarang juga relasi yang salah akan menyebabkan kerugian bagi pemilik usaha.           Sebuah usaha tidak mungkin didirikan tanpa adanya relasi, seorang wirausahawan tidak mungkin benar – benar membangun sebuah usaha seorang diri tanpa adanya bantuan dari pihak lain. Dengan adanya relasi maka wirausahawan dapat meningkatkan kualitas dirinya dengan ilmu yang diserap dan sekaligus meningkatkan kualitas usahanya. Wirausahawan sebaiknya pandai dalam memanfaatkan setiap peluang untuk mengembangkan usahanya salah satunya melewati relasi ini. Terdapat beberapa cara untuk memulai membangun sebuah relasi usaha. Pertama, mulut ke mulut. Dikatakan marketing yang pa

"MENGGAJI" atau "DIGAJI" ?

Indonesia sebagai salah satu negara yang mengalami bonus demografi atau pertambahan jumlah penduduk dalam angka yang cukup besar, tentunya juga membutuhkan banyak sekali lapangan pekerjaan. Namun sayangnya di Indonesia pertambahan jumlah penduduk yang signifikan tidak dibarengi dengan penawaran lapangan pekerjaan. Umumnya seseorang menginginkan pekerjaan yang mudah dan bergaji besar, begitupun juga prespektif dari seorang mahasiswa. Apalagi dengan status sebagai seorang sarjana tentunya menginginkan kedudukan yang tinggi karena gelar pendidikan yang diperoleh adalah dengan kerja keras. Bagi seorang sarjana, baik yang sudah lama lulus atau baru lulus ( fresh graduate) merupakan hal yang tidak diinginkan apabila sudah lulus menjadi sarjana, tetapi belum memiliki pekerjaan. Menjadi sebuah dilema yang kompleks lagi apabila mengingat dengan jumlah lapangan pekerjaan yang bisa dibilang sangat terbatas di Indonesia. Maka banyak juga mahasiswa yang kemudian menjadi seorang wirausahawan dan